Lomba Video 1 Menit 101 Ways to Enjoy Jakarta!


 

Enjoy Jakarta itu bukan hanya datang ke Monas atau ke Ancol saja loh Mbol! Harusnya kita bisa menikmati Jakarta dari berbagai sisi dan cara!


Mulai dari keragaman orangnya, tips menghadapi macet, informasi spot asyik untuk fotografi hingga merancang menu kreatif ala mahasiswa di Ibu Kota!
Yuk tuangkan dengan kreatif dalam film pendek berdurasi 1 menit pas! (tidak boleh lebih, tidak boleh kurang.)
Boleh animasi, dokumenter, infografis hingga drama komedi!
Ayo tunjukan caramu menikmati Jakarta dan sebarkan lewat video !
Seluruh finalis akan ditayangkan di panggung utama <a>HelloFest 9 Anima Expo! 10 November 2013 di Kompleks Kolam Renang Senayan Jakarta! <a href : 9.hellofest.com>
Deadline : 28 Oktober 2013
Hadiah :
Pemenang 1 : Laptop MacBook Pro
4 Pemenang Hiburan : Android Based Tablet
Juri :
Dinas Pariwisata & Kebudayaan Provinsi Jakarta, KDRI & Profesional
Karya Wajib Menampilkan Logo 101 Ways To Enjoy JKT dan Hashtag #101EnjoyJakarta di opening dan ending video minimal 3 detik.
Download Logo 101 Ways To Enjoy JKT (File .EPS & .PSD) >> http://www.4shared.com/zip/NpR9k86i/logo-101EnjoyJKT.html
Kriteria Penilaian :

  1. Kreativitas dalam menvisualisasikan dan menceritakan 101 Ways to Enjoy Jakarta 
  2. Mampu mengemas sisi positif 101 Ways to Enjoy Jakarta untuk menarik wisatawan berkunjung ke Jakarta 
  3. Keunikan tema yang diangkat
Cara Ikutan :
  1. Daftar sebagai Member KDRI; 
  2. Pendaftaran tidak dipungut biaya; 
  3. Informasi tentang Enjoy Jakarta dapat dipelajari di http://www.jakarta-tourism.go.id/ atau Twitter @JakartaTourism 
  4. Terdiri dari 2 kali pendaftaran lomba, yaitu melalui online dan pengisian formulir asli disaat pengiriman materi DVD/CD File. (Jika hanya melakukan 1 pendaftaran, maka dinyatakan gugur; 
  5. Download Formulir lomba di sini >> (http://www.4shared.com/office/0NIi4TDK/formulir-101EnjoyJKT.html
Sertakan materi film pendek dalam bentuk DVD/CD Min. 720 x 576 pixel dengan format .MOV , .MP4 atau .AVI.
Kirim materi tersebut ke KDRI - Jl. Tebet Barat 9 No 3 Jakarta 12810;
Login, lalu pilih "Kirim Konten" > "Lomba Video 101 Ways Enjoy Jakarta", masukkan screenshot berupa poster film/cuplikan film/grafis (pilih salah satu) dengan ukuran lebar 620 x 600 pixel dengan ukuran file max 350KB;

Peraturan :
  1. Wajib menampilkan logo 101 Ways To Enjoy JKT dan hashtag #101EnjoyJakarta sesuai template yang disediakan atau dengan kreasi sendiri dengan komposisi yang mirip dengan template; 
  2. Peserta wajib mengupload video ke Youtube dengan penulisan “Judul Video - 101 Ways To Enjoy Jakarta, penyertaan tag enjoyjakarta ; 
  3. Wajib menampilkan logo 101 Ways To Enjoy JKT dan hashtag #101EnjoyJakarta minimal 3 detik di opening dan di ending video ; 
  4. Dipersilahkan mengirimkan video sebanyak - banyaknya ; 
  5. Kreator telah sepakat bahwa karya video yang diserahkan adalah karya asli, apabila ada sengketa dari pihak ketiga, kami tidak bertanggung jawab ; 
  6. Hak Cipta karya pemenang tetap dipegang oleh kreator, KDRI dan Dinas Pariwisata & Kebudayaan Provinsi Jakarta berhak menayangkan video peserta untuk keperluan kampanye Kota Jakarta ; 
  7. Peraturan bisa berubah sewaktu - waktu ; 
  8. Keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat.
Post ADS 1
Banner
Banner