Keunggulan Iklan di Facebook
Saat ini facebook sedang menemukan format monetasi terbaik bagi bisnis mereka. yaaa fb ads, mungkin di antara kalian ada yang sudah mendengarnya. Jika tidak paling minial kalian para pengguna facebook telah menjadi sasaran para pengiklan melalui facebook.
Kalau kamu pernah melihat gambar diatas berarti kamu adalah salah satu target iklan saya.hehehe. Saat ini banyak para pedagang mulai kelas ukm sampai konglomerat menggunakan fb ads. Ada banyak sekali keunggulan iklan melalui fb ads, mungkin yang paling utama adalah konversi biayanya yang sangat murah dibandingkan iklan billboard, spanduk, atau TV.
Mumpung iklan di fb ads masih efektif saran saya ini adalah kesempatan kamu untuk akselerasi belajar dan mulai menggunakan fb ads, sebelum medium ini basi dan tidak efektif lagi. hehe. apa saja sih keunggulan iklan di facebook, berikut beberapa keunggulan berdasarkan pengalaman saya menggeluti fb ads:
salah satu iklan fb ads yang pernah saya buat. |
Mumpung iklan di fb ads masih efektif saran saya ini adalah kesempatan kamu untuk akselerasi belajar dan mulai menggunakan fb ads, sebelum medium ini basi dan tidak efektif lagi. hehe. apa saja sih keunggulan iklan di facebook, berikut beberapa keunggulan berdasarkan pengalaman saya menggeluti fb ads:
Sangat Tertarget
Keunggulan Pertama iklan di facebook adalah sangat-sangat tertarget. apa maksudnya tertarget? kita bisa mengatur siapa saja yang berhak untuk melihat iklan kita. saya akan mengasi perbandingan iklan spanduk/billboard dan iklan sosial media.
Iklan Banner/Spanduk/Billboard
Iklan Banner/spanduk/ sejenisnya biasanya diperhitungkan berdasarkan apa sih?Yup, Lokasi Iklanya. Terus apa lagi? Lokasi. Terus? Lokasi. Terus? cukup-cukup intinya cuma lokasi aja.
Mahal murahnya biaya pasang iklan disuatu billboard di tentukan berdasarkan lokasinya saja. Paling ada beberapa variabel lagi yang gak terlalu signifikan seperti besarnya ukuran iklan dan bisa bergerak atau tidak (videotron).
Jadi? target yang bisa kamu incar adalah sebuah lokasi elit yang ramai dilalui banyak orang dan sesuai dengan produk jualanmu.
Kalau kita mau hanya umur-umur tertentu saja yang lihat iklan kita bisa gak? bisa tapi lagi-lagi berdasarkan lokasi iklan di lingkungan kampus misalnya.
Kalau kita mau para pecinta kucing saja yang lihat iklan kita bisa? gaaaak bisaaaa sob. Iklan model ini cuma bisa berdasarkan lokasi saja. Jika kamu mau usaha sedikit coba cari hasil riset dimana lokasi banyak kucing-kucing berkeliaran. Kalau sudah tahu pasang iklan disekitar situ.hehe
Mahal murahnya biaya pasang iklan disuatu billboard di tentukan berdasarkan lokasinya saja. Paling ada beberapa variabel lagi yang gak terlalu signifikan seperti besarnya ukuran iklan dan bisa bergerak atau tidak (videotron).
Jadi? target yang bisa kamu incar adalah sebuah lokasi elit yang ramai dilalui banyak orang dan sesuai dengan produk jualanmu.
Kalau kita mau hanya umur-umur tertentu saja yang lihat iklan kita bisa gak? bisa tapi lagi-lagi berdasarkan lokasi iklan di lingkungan kampus misalnya.
Kalau kita mau para pecinta kucing saja yang lihat iklan kita bisa? gaaaak bisaaaa sob. Iklan model ini cuma bisa berdasarkan lokasi saja. Jika kamu mau usaha sedikit coba cari hasil riset dimana lokasi banyak kucing-kucing berkeliaran. Kalau sudah tahu pasang iklan disekitar situ.hehe
Iklan Facebook / Sosial Media
Terus bagaimana kalo iklan di facebook. Ini adalah eranya Big Data sob. Pertarungan di era big data bukan hanya pada kemampuan menghasilkan produk yang berkualitas dan individu yang bermain, tetapi juga pada kemampuan memahami secara detail kondisi dengan membaca data yang berhasil terekam.
Facebook adalah salah satu sosial media terdepan dalam merekam data para penggunanya. Era digital membuat pengolahan data dan penggunaanya semakin mudah. Facebook merekam setiap aktivitas kamu di platformnya mulai dari berhubungan dengan siapa, membuat status apa, mengomentari status seperti apa, ketertarikan dengan sesuatu, dan seterusnya.
Kejujuran kamu dalam mengisi data profile di facebook adalah hal yang sangat menguntungkan untuk mereka. Data yang berhasil dikumpulkan oleh facebook inilah yang dijadikan target sasaran para pemilik kepentingan.
Para pemilik kepentingan melalui Facebook ads akan menargetkan konten mereka dilihat, da dibaca oleh orang yang benar - benar tepat. Gak selalu soal bisnis kok, ada juga yang menggunakanya untuk berpolitik, menggalang bantuan, menyebarkan berita, dst.
Facebook ads dapat menfilter sasaranya dengan cukup detail, berikut beberapa hal yang bisa kita atur untuk menentukan target sasaran.
- Pengunaan Bahasa
- Lokasi User (Negara, Provinsi, Kota)
- Status Hubungan(Single, Menikah, Tunangan)
- Hobi
- Ketertarikan dengan sesuatu seperti artis,politikus, klub sepak bola, dst
- Pekerjaan
- Sekolah
- Mengakses facebook menggunakan apa (handphone, dekstop, dll)
- dan masih banyak lagi
Pokoknya benar-benar sangat detail dan tertarget. Jadi kita bisa melakukan banyak penghematan waktu, dan uang dalam mempromosikan iklan atau konten kita.
ini iklan fb ads saya |
Lebih Murah, Efektif dan Efisien
Sudah pasti lebih murah dong. Dengan kemampuan iklan yang tertarget kita gak perlu lagi buang-buang uang untuk memperlihatkan iklan kita ke orang - orang yang tidak membutuhkan konten iklan kita.
Berbeda dengan iklan spanduk dipinggir jalan yang pasti banyak orang yang tidak butuh dan bahkan benci ketika melihat iklan kita.
Iklan yang tertarget lebih efektif menghasilkan sebuah interaksi antara target dan konten iklan yang telah kita buat. Karena kita telah menargetkan hanya orang-orang yang suka dan tertarik dengan konten iklan kita lah yang akan melihatnya.
Sebuah interaksi yang tinggi akan mempermudah kita mengarahkan apa yang mau kita raih dari iklan ini, Branding kah? Sales Kah? atau apa? tergantung keperluan anda.
Terukur Sesuai Tujuan
Terukur itulah yang kita butuhkan, biaya yang telah dikeluarkan untuk iklan haruslah efiktif dan efisien. Pada FB Ads iklan kamu dapat diukur berdasarkan Jumlah Klik, Aksi, Interaksi, Like, konversi, dll.
Dengan adanya berbagai macam pilihan pengukuran kita dapat mengetahui tingkat keefektifan iklan berdasarkan apa yang mau kita capai. Jadi apa yang mau kamu capai melalui iklan ini, interkasi kah? atau like ke fan page kamu? tergantung kebutuhan ya.
Sekarang kamu sudah tahukan keunggulan iklan di facebook. Mau mencoba? yuk segera lakukan.
Sebelum mulai beriklan baca ini dulu sob PENTING: Kamu Perlu Tahu, FB Ads Kini Melakukan Banyak Perubahan